Pages

Subscribe:

Ads 468x60px

Kamis, 23 Februari 2012

BAKK


 Biro Akademik, Kemahasiswaan, dan Kemuhammadiyahan (BAKK) merupakan satu dari sekian banyak piranti pelaksana kepemimpinan tingkat universitas yang secara khusus melakukan koordinasi pelayanan bidang akademik, kemahasiswaan, alumni, dan penyelenggaraan AIK (Al Islam dan Kemuhammadiyahan). Layanan yang dilaksanakan oleh BAKK untuk mahasiswa antara lain 1) pengurusan beasiswa, 2) surat keterangan aktif kuliah, 3) surat pengantar penelitian, 4)  cuti akademik, 5) penerbitan ijazah, 6) legalisasi ijazah.

 Tugas lain yang melekat pada BAKK ialah menerima mahasiswa baru, menyusun kalender akademik, menyusun dan menerbitkan buku panduan akademik, menyusun dan menerbitkan buku acuan akademik, menyusun dan menerbitkan buku acuan penulisan ilmiah, pendataan mahasiswa dan alumni, pemantauan sebaran tugas dosen, turut aktif mewujudkan atmosfer kampus yang akademik dan islami, mengkoordinasikan pengajuan dan pembaruan/perpanjangan  izin serta pelaporan program studi. Nah, siapa yang berkepentingan dengan tugas-tugas di atas silakan datangi BAKK, tentu akan kami layani dengan ramah, cepat, dan tertib.

1 komentar:

TITO mengatakan...
Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

Posting Komentar

 
------